Elektro Mengajar merupakan salah satu kegiatan dari Hima Tektro FTIK UHT yang merupakan masuk kategori kegiatan bakti sosial. Pada kegiatan ini para mahasiswa terjun langsung ke masyarakat terutama kepada adik adik siswa SD/SMP/SMA/SMK untuk mendampingi mereka dalam belajar atau bahkan memberikan tambahan pengetahuan kepada mereka tentang ilmu umum atau bahkan ilmu dasar bidang teknik elektro.
Harapan dari kegiatan elektro mengajar ingin menumbuhkan semangat para siswa adik adik panti asuhan untuk terus belajar dan memupuk ide-ide di bidang akademik, menumbuhkan jiwa inovatif, kreatif dan melatih kedisplinan dalam hal belajar. Kegiatan yang dilakukan mahasiswa setidaknya menjadi bukti bahwa misi perguruan tinggi tak hanya bersifat akademis semata. Perguruan tinggi sebagai lembaga pendidikan juga harus mendorong para mahasiswanya memiliki kepedulian terhadap masyarakat.

