Rabu, 12 Februari 2020
Pada hari rabu, 12 Februari 2020 Fakultas Teknik dan Ilmu Kelautan mengadakan Rapat Senat Terbuka dalam rangka pengkuhan kelulusan sarjana ke 55. Pada yudisium kali ini diputuskan 70 calon wisudawan telah dikukuhkan sebagai kelulusan dari lima profi yang ada di FTIK. Dari ke-70 calon wisudawan tersebut terdapat 13 mahasiswa dari Prodi Teknik Elektro. Acara yudisium ini berlangsung dengan dibuka oleh Ketua Senat Fakultas yaitu Bapak Dr. Viv Djanat Prasita., M. App.Sc dan dilakukan pengukuhan kelulusan, penyerahan calon wisudawan kepada IKA alumni FTIK dan yang terakhir adalah pembacaan calon wisudawan yang berprestasi.


Dalam yudusium ke-55 ini peraih IPK terbaik diraih oleh calon wisudawan dari Prodi Teknik Elektro dengan nama Aisyah Nabila Putri Febriyanti dengan IPK 3.82 yang ditempuh selama 3,5th. Dari ke-13 calon wisudawan pada yudisium ini terdapat dua mahasiswa yang dapat menyelesaikan kuliah dengan singkat selama 3,5th adalah Aisyah Nabila Putri Febriyanti dan Achmad Hadi Firhrooh dengan IPK 3.60. Sehingga secara keseluruhan capaian Prodi Teknik Elektro periode kali ini 100% IPK diatas 3.00. Prestasi yang sangat membagaan ini sebagai bukti dari Prodi untuk meningkatkan mutu kualitas para lulusan.


