Yudisium Sarjana ke 56, Lagi Lagi TEKTRO Peraih IPK Tertinggi FTIK

Selasa 22 September 2020,

Yudisium Sarjana Fakultas Teknik dan Ilmu Kelautan Universitas Hangtuah ke 56 diselenggarakan secara Virtual pada hari selasa tanggal 22 September 2020. Dari 115 Calon Wisudawan yang diyudisium diantaranya adalah 26 berasal dari Prodi Teknik Elektro. Capaian kali ini sangat membaggakan, untuk sekian kalinya Prodi Teknik Elektro meraih IPK terbaik di Fakultas Teknik dan Ilmu Kelautan. Peraih IPK Tertinggi jatuh pada Calon Wisudawan atas nama Muhammad Imam Safii dengan IPK 3.74. Tidak hanya IPK tinggi yang beliau raih namun kontribusi dalam pengembangan Laboratorium selama menjadi mahasiswa perlu diacungi jempol, Muhammad Imam Safii merupakan koordinator Asisten Laboratorium di Laboratorium Konversi Energi Listrik dan sering terlibat dalam pengabdian masyarakat sebagai tutorial dalam pelatihan yang diadakan oleh Prodi Teknik Elektro.

Ada yang berbeda pada pelaksanaan Yudisium ke 56 kali ini adalah semua rangkaian acara dilakukan secara virtual sehingga hanya perwakilan calon wisudawan terbaik saja yang dapat mewakili semua rangkaian acara secara offline. Sedangkan semua peserta yudisium dilakukan dirumah masing masing secara virtual, hal ini dilakukan untuk menimimkan penyebaran wabah Covid19. Namun serangkaian acara secara virtual tidak mengurangi hikmatnya pelakasanaan.

Untuk video pelaksanaan yudisium dapat dilihat kembali pada chanel youtube Prodi Teknik Elektro

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *